Ekonomi Makro Bab I Pendahuluan

BAB I
PENDAHULUAN


1. Pengertian  “Ekonomi”

Kata “ekonomi” berasal dari bahasa Yunani “oikonomia” yang diturunkan dari penggabungan kata “oikos” dan “nomos”. “Oikos” berarti segala sesuatu yang berhubungan dengan rumah tangga dan “nomos” berarti undang-undang, aturan atau kaidah.

2. Pengertian Ilmu Ekonomi

Ilmu ekonomi secara umum didefinisikan sebagai salah satu cabang ilmu sosial yang khusus mempelajari tingkah laku manusia atau segolongan masyarakat dalam usahanya memenuhi kebutuhan yang relatif tidak terbatas dengan alat pemuas kebutuhan yang terbatas adanya.

Kebutuhan manusia : barang, jasa dan lain-lain..

Kebutuhan manusia menurut Maslow :
     a. Physiological needs
     b. Safety needs
     c. Social needs
     d. Esteem needs
     e. Self actualization needs

Sumber daya (resources) : input atau faktor produksi yang digunakan untuk menghasilkan output berupa barang dan jasa, yang terdiri dari :
     a. Sumber daya alam (natural resources, land/tanah)
     b. Tenaga Kerja (labour, SDM)
     c. Barang modal (Kapital)
     d. Teknologi (entrepreneurship, kewirausahaan)
     e. Informasi

Sumber daya dari sisi Ilmu Manajemen :
a.  Man
b.  Money
c.   Material
d.  Method
e.  Machine

3.  Pembagian Ilmu Ekonomi

Ilmu ekonomi dapat dibagi menjadi tiga bagian, yaitu :
  1. Ilmu ekonomi deskriptif (descriptive economics), dimana kita mengumpulkan semua kenyataan yang penting tentang pokok pembicaraan (topik tertentu).
  2. Ilmu ekonomi teori  (economic theory), dimana kita memberikan penjelasan yang disederhanakan tentang cara kerja suatu sistem ekonomi dan ciri-ciri yang penting dari sistem seperti itu.
  3. Ilmu ekonomi terapan (applied economics) dimana kita mencoba mempergunakan rangka dasar umum dari analisis yang diberikan oleh ekonomi teori dengan mencari kebijakan-kebijakan yang tepat untuk mengatasi masalah-masalah ekonomi.

Ilmu ekonomi juga dapat dibagi menjadi dua bagian besar, yaitu :
  1. Ilmu ekonomi mikro (micro economics), yaitu ilmu ekonomi yang mempelajari perilaku unit-unit terkecil dalam perekonomian, yaitu konsumen, produsen (perusahaan) dan struktur pasar.
  2. Ilmu ekonomi makro (macro economics), yaitu ilmu ekonomi yang mempelajari perekonomian secara agregat atau secara keseluruhan, seperti  negara, bagian dari suatu negara (misalnya provinsi) dan  masyarakat di suatu negara.

Disamping kedua pembagian di atas, ilmu ekonomi dapat juga dibedakan menjadi :
a.     Ilmu ekonomi positif (positive economics), yaitu ilmu ekonomi yang mempelajari apa yang sesungguhnya terjadi di dalam perekonomian.
b.     Ilmu ekonomi normatif (normative economics), yaitu ilmu ekonomi yang mempelajari apa yang seharusnya terjadi di dalam perekonomian.

4. Masalah Pokok Ekonomi

a.     Kebutuhan Manusia
·       Kebutuhan hidup pokok
·       Kebutuhan sosial
·       Kebutuhan psikologis
·       Kebutuhan individual
·       Kebutuhan bersama
·       Kebutuhan saat sekarang
·       Kebutuhan masa depan

b.     Kelangkaan (scarsity)
Kebanyakan barang yang dibutuhkan untuk hidup dan sumber-sumber yang diperlukan untuk menghasilkannya terbatas, sehingga diperlukan usaha atau pengorbanan untuk memperolehnya.

c.     Pemilihan Tindakan Ekonomis
  • Cara bertindak ekonomis, yaitu memanfaatkan sumber-sumber ekonomi yang langka sebaik mungkin.
  • .Berhasil mencapai perbandingan yang sebaik mungkin antara hasil dan pengorbanan
  • Prinsip ekonomi, yaitu suatu cara bertindak yang berusaha mencapai hasil sebesar mungkin dengan mengeluarkan pengorbanan/biaya sesedikit mungkin.
  • Motif ekonomi. Motif ekonomi yang paling dasar adalah orang harus hidup dan memenuhi kebutuhan, maka ia harus bekerja

d. Persoalan Ekonomi Dalam Masyarakat Modern
  • What
Barang apa dan dalam jumlah berapa barang tersebut harus dihasilkan?
  • How
Dengan cara bagaimana barang tersebut dihasilkan?
  • For whom
Untuk siapakah barang-barang yang dihasilkan itu nantinya?

5. Tujuan Dari Ekonomi, a.l.

  1. Pertumbuhan ekonomi (economic growth)
Tingkat produksi barang dan jasa dapat meningkat dan menjadi lebih baik. Dengan kata lain terjadi peningkatan standar hidup masyarakat.

  1. Full employment (kesempatan kerja penuh)
Pekerjaan yang cocok harus tersedia untuk mereka yang ingin dan mampu bekerja. Tingkat pengangguran kurang dari 4%.

  1. Efisiensi ekonomi (economic efficiency)
Kita mengharapkan dapat memperoleh manfaat yang maksimum dengan menggunakan biaya yang minimum dalam penggunaan sumber daya yang terbatas.

  1. Kestabilan tingkat harga (price level stability)
Inflasi atau kenaikan harga barang-barang sedapat mungkin dihindari atau serendah mungkin.

  1. Kebebasan ekonomi (economic freedom)
Pelaku bisnis, pekerja dan konsumen harus mempunyai tingkat kebebasan yang tinggi dalam melakukan kegiatan ekonominya

  1. Pemerataan pendapatan (an equitable distribution of income)
Tidak ada penduduk yang mengalami kemiskinan sementara penduduk lain hidup bermewah-mewah.

  1. Keamanan ekonomi (economic security)
Mereka yang sakit, cacat, tua dll. Harus merdapat perhatian

  1. Keseimbangan neraca perdagangan (balance of  trade)
Impor dan ekspor barang harus seimbang.

6. Variabel (Indikator) Ekonomi Makro

Variabel ekonomi makro adalah ukuran yang dipergunakan untuk menilai keadaan perekonomian makro (macroeconomics performance).
              
Jenis variabel ekonomi makro di antaranya :

  • Tingkat (laju) pertumbuhan (growth rate)
  • Tingkat inflasi
  • Tingkat pengangguran
  • Tingkat bunga
  • Nilai tukar
  • Neraca perdagangan
  • Neraca pembayaran
  • Pendapatan per kapita

Comments

  1. Ilmu ekonomi secara umum didefinisikan sebagai salah satu cabang ilmu sosial yang khusus mempelajari tingkah laku manusia atau segolongan masyarakat dalam usahanya memenuhi kebutuhan yang relatif tidak terbatas dengan alat pemuas kebutuhan yang terbatas adanya.

    Kebutuhan manusia : barang, jasa dan lain-lain..

    Kebutuhan manusia menurut Maslow :
    a. Physiological needs
    b. Safety needs
    c. Social needs
    d. Esteem needs
    e. Self actualization needs kata kerja imperatif Soko Guru Demokrasi Universal Substansi Hak dan Kewajiban Asasi Manusia Dalam Pancasila contoh majas pengertian kata kerja material Jelaskan kedudukan Pancasila sebagai ideologi terbuka Negara penghasil timah terbesar di dunia Pengertian Desentralisasi Circular Flow Diagram Umpan Ikan Mas


    ReplyDelete

Post a Comment